PUSAT EDUKASI DAN LITERASI SYEKH BURHANUDDIN
Pendidikan Islam, Budaya dan Wisata Religi
A. DASAR PEMIKIRAN
Hamka menulis dalam bukunya Ayahku, bahwa Syekh Burhanuddin Ulakan murid dari Abdur Rauf al-Sinkili kembali ke kampung halamanya tahun 1100 H/1680M dan ia meninggal dunia di Ulakan Pariaman 1111H/1691M adalah tokoh yang sangat mashur dengan panggilan Syekh Burhanuddin Ulakan. Syekh Burhanuddin adalah pengembang Islam di Minangkabau yang menjadi pusat Islamisasi abad ke 17 Masehi. Jejak keberadaan tokoh ini dapat ditemukan pada pendidikan surau, akulturasi budaya Islam dengan tradisi lokal , dan wisata religi ziarah harian dan ziarah massal pada peringatan hari wafatnya yang dikenal dengan Basapa, (bersyafar).
Terbatasnya studi ilmiah yang dipercaya dan dapat menjadi sumber literasi yang sahih tentang Syekh Burhanuddin, kecuali hanya cuplikan dari buku sejarah ulama dan gerakan keislaman di Indonesia, dan masih kuatnya memory kolektif masyarakat adalah tugas akademisi, pakar dan Perguruan Tinggi Islam untuk menggalinya dan menyediakan kajian ilmiah untuk hal tersebut.
Perguruan Tinggi IAIN kini UIN Imam Bonjol telah menyediakan hasil penelitian, berupa Skripsi, Tesis Magister dan Disertasi Doktor yang berkaitan dengan peran Syekh Burhanuddin sudah cukup banyak, namun masih terpisah dan tersimpan di perpustakaan.
Yayasan Islamic Centre Syekh Burhanuddin yang mengasuh STIT Syekh Burhanuddin berkewajiban memperkuat studi ilmiah tentang pendidikan, budaya dan wisata religi ziarah rutin dan ziarah bersama dikenal dengan Basapa yang sudah berlangsung lama di makam Syekh Burhanuddin, dan lebih lagi sejak 1978 Syekh Burhanuddin sudah diabadikan sebagai nama Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Syekh Burhanuddin.
DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan sebagai acuan legal-formal mengelola kekayaan budaya di Indonesia.
2. Akta Yayasan Islamic Centre Syekh Burhanuddin
3. Surat Keputusan Ketua Yayasan Islamic Centre Syekh Burhanuddin
PROGRAM
1. Pusat Penelitian, Pengembangan dan Advokasi pendidikan, kebudayaan dan wisata religi.
2. Pusat pendidikan dan dokumentasi karya tulis, perpustakaan fisik dan digital.
4. Melakukan Seminar, Workshop dan pertemuan ilmiah lainnya.
5. Mengembangkan ivent ziarah dan ziarah Basapa melalui media audio.
6. Mengembangan Halaqah Tarekat Syathariyah dan Tarekat lainya.
7. Mengembangkan Wisata Religi Makam Syekh Burhanuddin
8. Kegiatan lain sesuai tujuan Yayasan Islamic Centre Syekh Burhanuddin .
PENASEHAT
Bupati Padang Pariaman
Ketua DPRD Padang Pariaman
Wakil Bupati Padang Pariaman
Kepala Kemenag Padang Pariaman
Kepala Dinas Dikbud Padang Pariaman
Kepala Dinas Parawisata Padang Pariaman
TIM PAKAR
Prof. Dr. Duski Samad, M.AgDs
Prof. Dr. Nazar Bakry
Ketua STIT
Pakar yg minat
PELAKSANA
DIREKTUR
Direktur PendidikaN
Direktur Budaya
Direktur Wisata Religi
Sekretaris
Sekretaris eksekutif
Bendahara
Bidang Penelitan dan Pengembangan
BId. Pemberdayaan dan Advokasi
BId. Humas, Dokumentasi dan hubungan antar lembaga
Padang, 01 Muharram 1444H/30 Juli 2022
Pengagas
Duski Samad